Menteri Sandiaga Uno Dorong Ekonomi Kreatif dan Kampanyekan Sadar Wisata di Pantai Indah Samosir

    Menteri Sandiaga Uno Dorong Ekonomi Kreatif dan Kampanyekan Sadar Wisata di Pantai Indah Samosir

    SAMOSIR - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ( Kemenparekraf ) Sandiaga Uno mendorong masyarakat Desa Situngkir, Kabupaten Samosir untuk mengoptimalkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif dalam upaya membuka peluang usaha dan lapangan kerja 

    Hal tersebut disampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ( Kemenparekraf ) Sandiaga Salahuddin Uno ketika menghadiri pelatihan Ekraf di Creative, Pantai Indah Desa Situngkir Kabupaten Samosir, Selasa ( 19/07/2022 )

    Menteri Sandiaga Uno juga menjelaskan, dalam sosialisasi sadar wisata yang baik masyarakat harus menggunakan 3 modul, yaitu Sapta Pesona, Layanan Prima dan CHSE Cleanliness, Health, Safety dan Environment Sustainability ). 

    "Selain untuk membantu meningkatkan mata pencaharian masyarakat serta terbukanya peluang usaha yang baru disektor pariwisata, sosialisasi ini juga diharapkan akan dapat memberikan pemahaman sadar wisata dan partisipasi aktif masyarakat untuk memberikan pelayanan terbaik kepada wisatawan

    Dalam kesempatan itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ( Kemenparekraf ) Sandiaga Salahuddin Uno juga mengatakan bahwa produk produk ukiran berbahan limbah kayu yang diolah oleh masyarakat desa diharapkan dapat akan membuka peluang usaha dan lapangan kerja bagi masyarakat Desa Situngkir. 

    "Dengan adanya pelatihan ini, kita nantinya bisa memberdayakan masyarakat setempat untuk memproduksi barang yang memiliki nilai ekonomi dari limbah kayu dan melalui pelatihan diharapkan mampu menjadikan Samosir sebagai ekosistem pariwisata ramah lingkungan, " Terang Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ( Kemenparekraf ) Sandiaga Salahuddin Uno

    Sandiaga juga mendorong agar Kabupaten Samosir menjadi lokasi atau tempat untuk menyelenggarakan event-event olahraga seperti triathlon. "Kalau memungkinkan, kita bisa start dan finish di Pantai Indah Situngkir, jadi nanti saya akan turunkan tim agar disini bisa menjadi lokasi ajang triathlon, "katanya.

    Sementara itu, Bupati Samosir, Vandiko Gultom menambahkan pihaknya berkomitmen untuk terus meningkatkan sumber daya manusia di Samosir melalui pelatihan dan pendampingan. "Kami juga bertanggung jawab untuk melakukan pemasaran dan juga pendampingan bagi pelaku UMKM, " Kata Bupati Vandiko Timotius Gultom

    Tampak hadir mendampingi Menteri Sandiaga Salahuddin Uno, Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf, Baparekraf Henky Hotma Parlindungan Manurung; Staf Khusus Menparekraf Bidang Pengamanan Destinasi Wisata dan Isu-isu Strategis, Brigjen TNI Ario Prawiseso, Sekretaris Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan Adella Raung, dan Direktur Industri Pariwisata dan Kelembagaan Kepariwisataan BPODT, Raja Malem Ukur Tarigan. ( Karmel )

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungi Batu Kursi-Huta Siallagan, Deligasi...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Samosir Serahkan Penghargaan Terhadap...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK
    Dekat di Hati Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Membina Kemampuan Bola Voli Masyarakat Kampung Yambi
    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali
    Pemkab Samosir bersama Dinas P3AKB Pemprov Sumut Gelar Sosialisasi Penyusunan dan Pemanfaatan Grand Design Pembangunan Kependudukan
    Diklat Sesdilu Angkatan 74 Kunjungi Jembatan Tano Ponggol dan Kampung Ulos Lumban Suhisuhi Toruan
    Diperayaan Hari Kesehatan Nasional ke-58, Bupati Samosir Serahkan Kartu BPJS Gratis Kepada Masyarakat
    Bupati Samosir Hadiri Pelantikan Walikota Yogyakarta Sebagai Ketua KMDT di Samosir Cottage
    Gelar Uji Publik KLHS RPJPD Tahap II, 14 Isu Strategis Jadi Pembahasan Utama dan Seluruh Peserta Diminta Berikan Masukan dan Saran
    Kabar Baik, Naik Pesawat Tak Perlu Tes PCR Antigen Jika Sudah Vaksin Lengkap,  Covid-19 di Kabupaten Samosir  Turun Jadi 304 Kasus
    Bersama Bupati Samosir, Menteri Pariwisata Sandiaga Salahuddin Uno Nyanyikan Sinanggar Tulo
    Tindaklanjuti Arahan Kemenhub dan Bupati Samosir, PT ASDP Indonesia Operasikan Dua KMP di Lintasan Ajibata-Ambarita
    Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom Hadiri Syukuran Peresmian Makam Silalahi Raja
    Dampak HET Minyak Goreng Sawit Rp.14.000, Masyarakat Jangan Panik
    Tanam Ganja Dipot Bunga, Penduduk Ciriung Bogor Diamankan Tim Opsnal Sat Narkoba Samosir di Desa Martoba
    Pemprovsu bersama Pemerintah Samosir Gelar Sosialisasi Zoonosis untuk Pengendalian Penyakit Hewan Menular
    Tinjau Lokasi Pertanian Cabe Merah di Desa Aek Nauli, Bupati Samosir: Petani Cabe Dapat Gunakan Pupuk Organik
    Pemkab Samosir bersama Dinas P3AKB Pemprov Sumut Gelar Sosialisasi Penyusunan dan Pemanfaatan Grand Design Pembangunan Kependudukan
    Pemkab Samosir Gelar Pendampingan Penyusunan Arsitektur SPBE

    Ikuti Kami